Optimalkan Bantuan Satu PAUD Dua Laptop, Guru PAUD Dilatih Gunakan Aplikasi Rumah Pendidikan

Diperbarui 07 Feb 2025
People

Berbagai aplikasi dirilis oleh Pemerintah untuk digunakan dalam rangka transformasi pendidikan. Untuk mendukung penggunaan berbagai aplikasi tersebut, maka atas inisiatif Bunda PAUD diberikan bantuan Satu PAUD Dua Laptop. Dari informasi yang diperoleh, Tana Tidung pertama dan satu-satunya di Indonesia.

Selain itu, juga diberikan berbagai pelatihan agar bantuan tersebut dapat digunakan secara optimal. Diantaranya pelatihan penggunaan aplikasi bidang pendidikan yang digelar baru-baru ini. Diantara aplikasi yang dilatihkan yaitu Rumah Pendidikan.

 Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tana Tidung, Hersonsyah mengungkapkan bahwa Rumah Pendidikam yang diluncurkan Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah baru-baru ini diharapkan dapat memudahkan akses pembelajaran yang bermutu bagi murid, guru, dan seluruh pemangku kepentingan di bidang pendidikan.

"Bantuan laptop dan pelatihan dimaksudkan untuk mendukung penggunaan berbagai aplikasi. Mulanya untuk penggunaan Dapodik. Alhasil, nilai Indeks Kualitas Data Pokok Pendidikan (Dapodik) Tana Tidung Tahun 2024 tertinggi di Kalimantan Utara" kata Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dalam sambutannya saat membuka acara.

Kepada peserta pelatihan yang terdiri dari Kepala Sekolah dan operator PAUD dan Keserataan, Plt. Kepala Dinas mengharapkan agar Indeks Kualitas Data Pokok Pendidikan Tana Tidung terus meningkat hingga menjadi yang terbaik di Indonesia. Begitu juga dengan penggunaan aplikasi Rumah Pendidikan dapat dioptimalkan dalam rangka mewujudkan pendidikan bermutu untuk semua.